Kenapa Mendukung The Habibie Center?

The Habibie Center didirikan pada tahun 1999 oleh Presiden Indonesia ketiga, Prof. Dr.-Ing. Bacharuddin Jusuf Habibie dan keluarga sebagai organisasi think tank nirlaba dan independen, dengan misi mewujudkan masyarakat demokratis secara struktural dan kultural yang mengakui, menghormati, dan memajukan hak asasi manusia, serta meningkatkan efektivitas pengelolaan sumber daya manusia dan sosialisasi teknologi.

Kami mengundang individu seperti Anda yang memiliki misi yang sama untuk terlibat dalam upaya kami menemukan solusi praktis dan berkelanjutan untuk berbagai tantangan pembangunan, seperti pemberdayaan sumber daya manusia, pengentasan kemiskinan, krisis lingkungan dan perubahan iklim, nutrisi anak-anak yang lebih baik, pencegahan stunting, gender dan inklusi minoritas, dan mengarusutamakan pembangunan yang inklusif dan setara.

Dengan menjadi Teman The Habibie Center, kita bersama-sama akan mendorong proses demokratisasi di Indonesia dengan menjawab semua tantangan melalui penelitian kebijakan yang berkualitas tinggi dan independen, pengembangan kapasitas yang profesional, dan program pengembangan masyarakat yang dirancang dengan baik.


Apa Manfaat Menjadi Teman The Habibie Center?

- Anda akan mendapatkan akses laporan penelitian dan materi publikasi lainnya
- Anda akan diundang untuk menghadiri acara-acara publik maupun yang dirancang khusus untuk Teman The Habibie Center
- Anda akan mendapatkan potongan harga untuk mengikuti program pelatihan tertentu
- Anda akan mendapatkan harga diskon untuk merchandise THC
- Anda akan mendapatkan undangan khusus untuk menghadiri acara tahunan, HUT THC, dan mendapat pengakuan sebagai “Teman The Habibie Center”
- Anda akan terhubung dengan Friends of The Habibie Center lainnya, yang akan memperluas jaringan Anda.

Bagaimana Cara Menjadi Teman The Habibie Center?

As Friends of The Habibie Center, you will be asked to pay membership dues. Please fill in this form www.habibiecenter.or.id/FriendsofTHC and our staff will contact you for next step.

For questions or more information about becoming Friends of The Habibie Center or other ways you want to get involve, please contact us by phone at +62217817211 or by email hanifa@habibiecenter.or.id